Apa Kata Mereka?
12:11:00 AM
Pada era globalisasi
seperti saat ini, kehidupan masyarakat tidak pernah luput dari informasi.
Informasi yang didapat oleh masyarakat berasal darimana saja, termasuk iklan.
Tidak hanya di media cetak namun juga media elektronik sudah sangat dipenuhi dengan
iklan. Iklan pada zaman sekarang juga sudah sangat kreatif dan sangat menarik
untuk dilihat atau diperhatikan. Kreativitas dari iklan dapat mempengatuhi
masyarakat pula. Banyak masyarakat yang “termakan” omongan iklan sehingga merka
merasa penasaran dengan suatu produk / jasa.
Setiap harinya,
masyarakat tidak akan pernah tidak melihat iklan, diluar dari konteks penting
atau tidaknya, terkadang iklan sangat dibutuhkan oleh masyarakat untuk
mengetahui produk – produk yang ada atau dimiliki oleh suatu perusahaan. Melihat
dari sisi bisnis, iklan digunakan oleh perusahaan – perusahaan untuk
memperkenalkan produknya, khususnya produk keluaran baru. Iklan dianggap
sebagai media yang penting untuk menyebarkan informasi mengenai suatu produk
atau jasa.
Adapun kelebihan iklan
yaitu mempermudah perusahaan untuk membujuk masyarakat untuk tertarik pada
produknya. Iklan ini sendiri juga dikatakan lebih efektif dan efisien karena
dapat menjangkau masyarakat secara luas. Selain kelebihan, ada juga kekurangan
dari iklan yaitu bagi perusahaan biaya yang dikeluarkan harus besar (mahal),
menyebabkan masyarakat yang cenderung konsumtif karena rasa penasaran terhadap
produk tersebut. Selain itu, masyarakat sering merasa kecewa akan perbedaan
hasil dari apa yang diiklankan dan dari produknya yang asli.
Maka untuk menunjukkan
pendapat masyarakat mengenai iklan, pada hari Rabu, 25 Mei 2015 saya melakukan
wawancara secara random kepada lima
mahasiswa FISIP UAJY. Saya berusaha mengambil sample secara random namun tetap berusaha agar responden dapat
mewakili setiap konsentrasi studi dan dari berbagai angkatan yang ada di FISIP
UAJY. Akhirnya saya menemukan lima responden yang mana mereka adalah Kak Santha
(konsentrasi studi “Journal” angkatan 2014), Kak Kevin (konsentrasi studi “Kajian
Media” angkatan 2013), Uca (konsentrasi studi “Public Relations” angkatan
2015), Niko (konsentrasi studi “Public Relations” angkatan 2015), dan Kak Saka
(konsentrasi studi “Advertising” angkatan 2013).
Saya memberikan
pertanyaan kepada lima responden ini tidak jauh dari tema “Periklanan”.
Pertanyaan yang saya berikan kepada mereka adalah:
- Apakah Anda pernah memperhatikan iklan? Jika ya, iklan cetak atau iklan elektronik?
- Pernahkah Anda terpengaruh terhadap iklan itu sendiri?
- Menurut Anda, apakah iklan itu penting?
- Apa saja kelebihan dan kekurangan iklan menurut Anda?
Berdasarkan empat pertanyaan
yang sudah saya ajukan, dari pertanyaan pertama dapat disimpulkam bahwa kelima
responden sering memperhatikan iklan. Dua dari lima menjawba sering
memperhatikan iklan elektronik dan tiga dari lima menjawa sering memperhatikan
keduanya (iklan cetak maupun elektronik). Hal ini dapat disimpulkan bahwa pada
era sekarang ini, iklan sangat menarik sehingga selalu diperhatikan oleh
masyarakat.
Berdasarkan pertanyaan
kedua, dapat disimpulkan bahwa empat dari lima responden merasa pernah
terpengaruh oleh iklan. Mereka beranggapan bahwa iklan dapat mempersuasi mereka
sehingga timbulnya rasa ingin tahu mengenai produk yang diiklankan. Biasanya
produk yang dapat mempersuasi masyarakat lebih kepada produk kecantikan,
misalnya sabun ataupun bedak pemutih kulit.
Berdasarkan pertanyaan ketiga yang saya ajukan, dapat disimpulkan bahwa kelima responden merasa bahwa iklan menjadi sesuatu yang penting. Penting yang dimaksudkan disini lebih kepada perusahaan yang memiliki produk, agar produk yang dikeluarkan dapat diketahui oleh masyarakat. Perusahaan dapat menggunakan iklan untuk mengaktualisasi dan mempromosikan produk yang mereka miliki.
Berdasarkan pertanyaan terakhir, mengenai kelebihan dan kekurangan iklan, dapat disimpulkan kelima responden merasa bahwa kelebihan iklan terfokus pada usaha untuk mempersuasi dan mempromosikan produk yang dimiliki perusahaan agar masyarakat dapat mengetahuinya. Namun dibalik kelebihan itu, kekurangannya adalah adanya sesuatu yang dilebih – lebihkan. Responden menilai ada banyak produk yang hasilnya tidak sesuai dengan apa yang ada di iklankan.
Semua jawaban responden
atas empat pertanyaan yang saya ajukan, dapat disimpulkan bahwa masyarakat saat
ini sering memperhatikan iklan baik cetak maupun elektronik. Masyarakat juga
sudah sering menjadi korban atau terpengaruh oleh iklan sehingga masyarakat
ingin mencari tahu produk tersebut. Iklan menjadi sesuatu yang penting ketika
iklan itu sendiri bisa menjadi sumber informasi mengenai produk yang dicari dan
menjadi wadah untuk mempersuasi masyarakat bagi perusahaan yang memiliki produk
atau jasa. Fokus dari masyarakat adalah ketika hadil dari produk tidak sesuai
dengan apa yang ada di iklan, itu menjadi kekurangan dari iklan.
Daftar Pustaka:
Supriadi, Cecep. 22 Mei 2013. Kelebihan dan Kekurangan Berbagai Media Periklanan. Diakses pada tanggal 27 Mei 2016. http://www.marketing.co.id/kelebihan-dan-kekurangan-berbagai-media-periklanan/
UteroAdvertising. 12 Desember 2012. Kelebihan dan Kekurangan Media Iklan. Diakses pada tanggal 27 Mei 2016. http://www.uterogroup.com/news/kelebihan-dan-kekurangan-media-iklan.app
Created by:
Liem, Sandra Clarissa / 150905711
Daftar Pustaka:
Supriadi, Cecep. 22 Mei 2013. Kelebihan dan Kekurangan Berbagai Media Periklanan. Diakses pada tanggal 27 Mei 2016. http://www.marketing.co.id/kelebihan-dan-kekurangan-berbagai-media-periklanan/
UteroAdvertising. 12 Desember 2012. Kelebihan dan Kekurangan Media Iklan. Diakses pada tanggal 27 Mei 2016. http://www.uterogroup.com/news/kelebihan-dan-kekurangan-media-iklan.app
Created by:
Liem, Sandra Clarissa / 150905711
1 comments
Mantap
ReplyDelete